Jangan memberikan atau menerima gratifikasi dalam bentuk apapun. Jaga integritas bersama! Ingin Data Statistik BPS Mamuju?Silakan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu (PST) di:Kantor BPS Kabupaten MamujuAlamat: Jl. Trans Sulawesi, Lingk. Timbu, Kel. Mamunyu, Kec. Mamuju, Kabupaten Mamuju.Jam Layanan: Hari kerja, pukul 08.00 - 15.30 WITA.Kami siap melayani kebutuhan data Anda!
Layanan data kami dapat dilakukan melalui chat Whatsapp di hari kerja 07.30-15.30 WITA ke +62812 1000 7604
Sampaikan saran dan pengaduan kamu untuk pelayanan BPS yang lebih baik pada link: Saran dan Pengaduan
Bina Mitra Statistik
26 Januari 2023 | Kegiatan Statistik
Badan Pusat Statistik akan melaksanakan Sensus Pertanian pada tahun 2023 yang bertujuan untuk menghasilkan data pertanian yang lengkap dan akurat serta berstandar internasional yang mengacu pada program FAO yang di kenal dengan; World Programme for the Census of Agriculture (WCA). BPS provinsi Sulawesi Barat sangat antusias menyambut kegiatan ini. Semangat yang luar biasa di tunjukkan oleh Ibu Tina Wahyufitri S.Si, M.Si. Sebagai pimpinan tertinggi BPS di sulawesi barat, beliau turun lansung ke lapangan, hingga ke pedalaman Kecamatan Tobadak, Kabupaten Mamuju Tengah untuk bertemu lansung dengan mitra statistik sebagai ujung tombak pengumpulan data. Beliau rela berpanas-panas untuk bertemu lansung dengan beberapa masyarakat di pedalaman demi memberikan pembinaan sekaligus menyemangati mitra statistik. Pada kesempatan ini beliau di dampingi Bpk. Dedi Siswanto selaku KSK Kecamatan Tobadak, Kabupaten Mamuju Tengah juga melakukan pengecekan lapangan hasil pendataan Regsosek (Registrasi Sosial Ekonomi) yang baru saja di laksanakan oleh BPS..
BPS Kabupaten MamujuJl. Trans Sulawesi Lingkungan Timbu Kelurahan Mamunyu Kecamatan Mamuju Sulawesi Barat 91511Telp. : - Mailbox : bps7604@bps.go.id Homepage : http://mamujukab.bps.go.id